Wali Kota Makassar Dorong Pengurus KONI Kecamatan Perkuat Pembinaan Atlet Hingga Tingkat Sekolah

- Jurnalis

Senin, 8 Desember 2025 - 17:59 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin bersama Pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) tingkat kecamatan se-Kota Makassar

Foto: Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin bersama Pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) tingkat kecamatan se-Kota Makassar

Makassar, allnatsar.id — Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin menerima silaturahmi Pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) tingkat kecamatan se-Kota Makassar di Balaikota, Minggu (8/12/2025).

Silaturahmi santai ini dipimpin Ketua KONI Sulsel. Ismail didaulat sebagai Ketua Umum, M. Iqbal Djalil sebagai Sekretaris dan Christopher Carlos sebagai Bendahara. Mereka memperkenalkan perwakilan pengurus KONI kecamatan yang masing-masing terdiri dari ketua, sekretaris dan bendahara.

Dalam pertemuan tersebut, Ketua KONI Makassar, Ismail mengungkapkan bahwa hampir seluruh pengurus KONI kecamatan merupakan guru olahraga.

Hal tersebut menjadi kekuatan strategis dalam proses pembinaan atlet sejak dini karena mereka berada langsung di lingkungan sekolah tempat bibit atlet baru lahir.

Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin lantas menyampaikan apresiasi atas kerja kolaboratif KONI hingga tingkat kecamatan.

Mantan bos PSM Makassar ini selalu meyakini bahwa olahraga bukan hanya tentang kompetisi, tetapi juga membangun pola hidup sehat, karakter, solidaritas, dan semangat juang generasi muda.

Baca Juga :  Kolaborasi KONI Makassar, Sekda Zulkifly Harap Turnamen Minisoccer 2025 Lahirkan Atlet Sepak Bola

Dan khusus bagi KONI, Munafri menekankan bahwa mereka berperan lebih jauh untuk mengembangkan embrio atlet-atlet muda Makassar.

Untuk itu, Ia menegaskan pentingnya pengelolaan olahraga secara serius. Ia menyampaikan bahwa olahraga bukan sekadar aktivitas rutin, tetapi dapat menjadi instrumen besar dalam membentuk kepercayaan diri, kedisiplinan, serta prestasi generasi muda.

Munafri pun menegaskan agar seluruh pengurus KONI di masing-masing kecamatan bekerja dengan sungguh-sungguh dan menunjukkan komitmen dalam bidang olahraga tersebut.

“Selamat bekerja. Tunjukkan keseriusan dalam mengelola olahraga. Ini bukan hal kecil. Olahraga bisa menjadi instrumen besar untuk membentuk anak-anak kita menjadi lebih percaya diri, disiplin dan berprestasi,” ujar Munafri.

Munafri juga mendengarkan aspirasi pribadi pengurus KONI kecamatan yang mayoritas merupakan tenaga pendidik, mulai dari kebutuhan peningkatan sarana olahraga hingga instrumen penunjang pembinaan atlet sekolah.

Baca Juga :  Pimpin Rakor Persiapan Makassar Half Marathon 2026, Munafri Targetkan 12 Ribu Peserta

Sementara, Ketua KONI Makassar, Ismail, pada pertemuan tersebut menjelaskan bahwa saat ini pembinaan KONI sudah mulai menyasar sekolah-sekolah.

Ia menuturkan kolaborasi pengurus KONI kecamatan telah berhasil mendata banyak talenta yang sebelumnya tidak terdeteksi dan akhirnya mendapatkan ruang.

“Dan beberapa di antaranya sudah menorehkan prestasi,” tambah Ismail.

Ia melanjutkan, agenda terstruktur Pengurus KONI tingkat Kecamatan akan mulai berjalan massive pada tahun 2026. Termasuk pelaksanaan event olahraga di setiap kecamatan sebagai program pembinaan dan kompetisi.

“Kami bawa pengurus kecamatan agar Pak Wali Kota bisa melihat langsung wajah-wajah yang bekerja di lapangan. Tahun depan semua kecamatan akan diberikan kegiatan dan 15 kecamatan siap berkolaborasi dengan seluruh kelurahan,” pungkasnya.

Berita Terkait

Sama-sama Kuning, Appi dan IAS Tetap Solid Satukan Komitmen Bangun Olahraga PORDI di Sulsel
Padel Qu dan Mye Lounge Resmi Dibuka, Pemkot Makassar Dukung Sport Tourism
Pimpin Rakor Persiapan Makassar Half Marathon 2026, Munafri Targetkan 12 Ribu Peserta
Fokus Pembinaan Atlet: ESI Makassar All Out Majukan E-Sport, Targetkan Atlet Berprestasi
Munafri Apresiasi Federasi Barongsai Jadi Perekat Keberagaman di Pelantikan FOBI Makassar
Wali Kota Makassar Dorong Pelestarian Olahraga dan Lagu Tradisional Saat Buka POP FEST 2025
PSM Makassar vs Persebaya Surabaya: Duel Strategi dan Kecepatan di Lapangan Hijau
SEA Competition 2025 di Bosowa School, Hadirkan Empat Cabang Lomba dan Gaet 50 Sekolah se-Sulsel
Berita ini 28 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 23 Januari 2026 - 06:30 WIB

Sama-sama Kuning, Appi dan IAS Tetap Solid Satukan Komitmen Bangun Olahraga PORDI di Sulsel

Minggu, 18 Januari 2026 - 16:59 WIB

Padel Qu dan Mye Lounge Resmi Dibuka, Pemkot Makassar Dukung Sport Tourism

Sabtu, 10 Januari 2026 - 08:15 WIB

Pimpin Rakor Persiapan Makassar Half Marathon 2026, Munafri Targetkan 12 Ribu Peserta

Jumat, 9 Januari 2026 - 17:44 WIB

Fokus Pembinaan Atlet: ESI Makassar All Out Majukan E-Sport, Targetkan Atlet Berprestasi

Minggu, 28 Desember 2025 - 05:50 WIB

Munafri Apresiasi Federasi Barongsai Jadi Perekat Keberagaman di Pelantikan FOBI Makassar

Berita Terbaru